Rimbanusa.id – Tim Voli Pantai Kalimantan Timur (Kaltim) berhasil lolos menuju Pekan Olahraga Nasional (PON) ke-XXI di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut) tahun 2024 mendatang.
Tiket menuju ajang bergengsi tingkat Nasional itu diraih setelah berhasil menaklukkan lawan mereka dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) sekaligus Babak Kualifikasi (BK) PON Cabang Olahraga (Cabor) Voli Pantai di Kota Bogor, Jawa Barat, yang berlangsung sejak tanggal 24-29 Oktober 2023.
Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) PBVSI Kaltim, Ekti Imanuel menegaskan, ini merupakan sejarah bagi PBVSI Kalimantan Timur, karena Tim Voli Pantai mampu menyusul Tim Voli Indoor Benua Etam yang sudah duluan lolos lewat babak kualifikasi pra PON di Balikpapan bulan lalu.
“Selama ini belum pernah ada momen seperti ini, tidak pernah lolos, terutama untuk voli pantai. Ini sejarah sekaligus kebanggaan buat PBVSI Kalimantan Timur, memiliki Tim dan Atlet yang luar biasa,” ucap Ekti Imanuel, Minggu 29 Oktober 2023.
Ia berharap, baik kepada Atlet Voli Indoor maupun Voli Pantai Kaltim agar mempersiapkan diri dengan baik, berlatih dengan tekun sebagai persiapan menghadapi PON 2024 mendatang.
Sementara itu, Manager Tim Voli Pantai Kaltim, FX Sumardi menyatakan, “Kita Kalimantan Timur cukup berbangga karena dari empat tim yang kita kirim, ada tiga yang lolos, dan tidak semua daerah bisa meloloskan tiga tim. Hanya DIY yang lolos empat tim dan yang lainnya termasuk Kita Kaltim masih di deretan terbaik, karena kita bisa mengirim tiga tim yang lolos.”
Sesuai regulasi lanjut Sumardi, satu daerah berhak mengirim maksimal 4 tim. Dan, tiga tim Kaltim yang lolos yakni Tim Putra 1 (Rio dan Brayen), kemudian Tim Putri 1 (Devi dan Ririn), terakhir Tim Putri 2 Kaltim (Amel dan Joy).
“Dari lima Provinsi yang ada di Kalimantan, hanya kita Kalimantan Timur yang bisa lolos. Ini tentu menjadi ucapan syukur kita bersama-sama, dengan formasi yang ada bisa meloloskan atlet-atlet kita ke Aceh-Sumut,” ungkap Sumardi. (adv/disporakaltim)